1. Home
  2. how to?
3 Cara Mencari Hp yang Hilang, Salah Satunya Pakai Email
how to?

3 Cara Mencari Hp yang Hilang, Salah Satunya Pakai Email

Handphone atau HP adalah benda yang selalu membersamai kita selama bepergian. Meski sering dilihat dan digunakan, namun masalah kehilangan HP masih menghantui para kaum milenial. Ini bisa terjadi karena jatuh di jalan, lupa tempat meletakkannya, atau bahkan dicuri.

Kebanyakan orang akhirnya memilih membeli HP baru karena pesimis bahwa HP-nya akan kembali. Sebenarnya, ini hanya ketidaktahuan soal cara menemukan HP yang hilang atau salah memilih cara mencari HP hilang.

Google Map (Google Maps)

Bukankah sangat disayangkan jika HP yang sebenarnya bisa ditemukan namun dibiarkan saja hanya karena ketidaktahuan. Berikut ini adalah beberapa cara mencari HP yang hilang dengan mudah.

 

Baca juga:

 

1. Cara Melacak HP lewat Email

Cara Melacak Hp Hilang dengan Email (Blogspot)

Semua orang yang memiliki smartphone pasti memiliki email. Nah, ternyata email tidak hanya digunakan untuk login ke HP atau mengirim pesan. Para pengguna Gmail juga bisa mengamankan akun Google dan mengunci HP.

  1. Pengguna Gmail pertama-tema harus login dengan akunnya di browser (Google Chrome). Setelah itu, sentuh ikon kotak untuk mendaptkan info soal akun yang dimiliki.
  2. Masuk ke kotak pencarian kemudian ketik “Find your Phone”.
  3. Pilih menu Find your Phone kemudian pilih Hp yang hilang dalam daftar perangkat yang terhubung dengan akun Gmail tersebut.
  4. Isi password untuk melakukan verifikasi kemudian klik “next”. Pada Find your Phone, pilih opsi lokasi untuk mengalihkan ke menu Find My Device. Di sini, akun Google di HP tersebut otomatis dikunci dan diamankan

2. Cara Mencari HP yang Hilang dengan Akun Khusus

Cara ini hanya bisa digunakan oleh pengguna HP keluaran pabrik yang punya teknik pengaman tertentu.

> Samsung ID

Cara Melacak Hp Hilang dengan Email (Blogspot)

Melacak HP Samsung yang hilang bisa dilakukan dengan masuk ke situs Samsung Find My Mobile (https://findmymobile.samsung.com/). Hal ini bisa dilakukan di komputer.

Setelah masuk, lakukan sign in dengan ID HP yang hilang. Setujui semua legal information yang diberikan kemudian klik agree.

Selanjutnya, Find My Mobile akan memberikan informasi lokasi terakhir HP yang dimaksud, informasi sisa baterai, dan informasi jaringan yang terhubung.

Untuk mengontrol HP tersebut, Anda bisa memilih akan mengunci perangkat, menghapus data, atau membunyikan alarm.

> Mi Account

02 Mi Account (i.ytimg.com)

Selanjutnya adalah cara melacak HP Xiaomi yang hilang. Pertama, Anda perlu masuk situs Mi Cloud (https://i.mi.com/) menggunakan browser di komputer. Setelah itu, sign in dengan Mi Account. Masukkan data mengani HP yang hilang. Selanjutnya, pilih Opsi Find Device dan masukkan HP dalam Lost Mode.

 

Baca juga:

 

3. Melacak HP Hilang dalam Keadaan Mati

Cara menemukan HP yang hilang (AOL)

Untuk melacak HP yang hilang dalam keadaan mati, Anda bisa memanfaatkan Google Maps.

  1. Buka aplikasi Google Maps di HP, kemudian sentuh ikon tiga garis di pojok kiri atas. Masukkan akun HP yang hilang dengan memilih add account.
  2. Sentuh ikon hamburger sekali lagi dan pilih Your Timeline. Pelacakan pun dimulai.
  3. Tekan ikon kalender untuk mengetahui lokasi HP yang hilang dalam hitungan hari.

Itulah tiga uraian cara mencari HP yang hilang dan bisa kamu lakukan sendiri. Jika pembaca masih mencari info tips dan trik lainnya, jangan lupa untuk subscribe website Braintologi, ya.

 

Baca juga: