1. Home
  2. apps
Aplikasi Ponsel Pintar Instagram Ada Update Baru, Lho
apps

Aplikasi Ponsel Pintar Instagram Ada Update Baru, Lho

Kini, aksi bullying seakan-akan jadi sesuatu yang wajar: dilakukan hampir oleh semua orang dan dalam setiap keadaan. Jika sampai ada yang tersinggung, pasti bakal disebut sebagai orang yang baperan (bawa perasaan, -red). Oleh karena itu, sekalipun perkataan netizen seringkali terkesan berlebihan, banyak dari kita yang hanya mendiamkannya.

Tentu kamu pernah merasakan kedua posisi dari bully, baik sebagai pem-bully atau orang yang di-bully. Pasalnya, aksi ini bisa kita temukan di hampir semua media sosial, kok. Mulai dari Facebook, Instagram, hingga Twitter.

Di Indonesia, mungkin hal ini baru jadi trend beberapa tahun terakhir. Bisa kita lacak, perkembangan aksi tersebut diiringi dengan peningkatan jumlah pengguna ponsel pintar. Dan kini, saat smartphone sudah jadi kebutuhan primer, aktivitas orang di dunia maya pun meningkat.

Memang, untuk kasus di mana cyber bullying memakan korban belum ditemukan di tanah air kita. Namun, hal itu nggak bisa dijadikan tolak ukur bagi platform untuk melakukan pencegahan. Buktinya, update platform media sosial bulan ini bakal membuatmu terhindar dari cyber bullying, lho.

Update Instagram (techradar.com)

Update Terbaru Instagram

“Tujuan kami adalah untuk menghubungkanmu dengan orang atau sesuatu yang kamu sukai saja, yang bisa terwujud bilamana orang merasa nyaman mengekspresikan diri sendiri di Instagram,” tulis Adam Mosseri, Head of Instagram, yang disebarkan di situs resmi Instagram, Senin (8/7).

Menurut Adam Mosseri, update terbaru Instagram ini dibuat berdasarkan kesadaran akan banyak ragam cyber bullying, terutama yang berlangsung di platformnya. Oleh karena itu, update terbaru ini pun adalah wujud komitmen Instagram dalam menuntut industry media sosial memerangi cyber bullying.

Cyber bullying, lanjut Mosseri, adalah isu yang kompleks. Instagram sendiri sudah mulai mengimplementasikan Kecerdasan Buatan (AI) selama bertahun-tahun untuk mendeteksi tindak bullying dan koneten berbahaya lain yang disebarkan lewat komentar, atau dalam bentuk video dan foto. Dan seiring komunitas Instagram berkembang, begitu pula dengan investasi perusahaan dalam teknologi.

“Hal ini (cyber bullying, -red) paling kentara dalam kehidupan remaja. Yah, mereka seperti enggan untuk melaporkan tindak tersebut, meskipun mereka juga yang paling sering merasakannya,” terangnya.

Oleh karena itu, tepat hari Senin (8/7) kemarin, Instagram melakukan update untuk aplikasinya. Instagram membuat fitur baru berdasarkan AI untuk memberitahu pengguna saat komentar mereka mengandung unsur negative atau berpotensi menyerang pihak tertentu.

Intervensi ini, papar Moserri, bisa memberikan netizen kesempatan untuk berpikir ulang atau bahkan menunda berkomentar hingga akhirnya mencegah penerima komentar membaca hal yang buruk.

“Dari tes awal yang sudah dilakukan, kamu menemukan jika fitur ini bisa membuat beberapa orang untuk berkomentar atau membagikan sesuatu yang menyakitkan bagi orang lain,” pungkasnya.

Jenis-Jenis Cyber Bullying

Update Instagram terbaru (techradar.com)

Seperti yang sudah dijelaskan di atas, update baru dari aplikasi ponsel pintar Instagram bakal bikin kamu kesulitan untuk membagikan komentar negatif, hate speech, atau jenis konten lain yang berpotensi menyakiti banyak orang. Dampak positifnya, beranda Instagram hingga komentar di unggahan bakal bersih dari ujaran kebencian atau komentar negatif.

Namun, memang nggak disebutkan secara lebih rinci terkait efektivitas dari fitur ini untuk mencegah penyebaran ujaran kebencian atau komentar negatif. Selain itu, nggak disebutkan juga secara lebih spesifik terkait jenis-jenis kata atau ungkapan yang bisa disertakan dalam ujaran negatif.

Nah, diolah dari berbagai sumber, berikut adalah jenis-jenis ungkapan yang bisa dimasukkan dalam ujaran negatif dan cyber bullying. Eits, tapi ingat, jenis-jenis cyber bullying di bawah bukan klasifikasi berdasarkan Instagram, ya. Tapi setidaknya bisa kita jadikan panduan untuk menjaga ungkapan dan ucapan di komentar.

Merendahkan Hobi

Media sosial sering dijadikan banyak orang sebagai ruang yang tepat untuk mengekspresikan diri. Sayangnya, ada banyak dari netizen yang akhirnya terhambat karena mendapat komentar nyinyir netizen lainnya.

Dari yang niatnya bercanda, tanpa disadari, aksi tersebut bisa menghambat potensi seseorang. Kamu pernah melakukan atau mendapatkan? Nah, mulai berbenah aja deh, ya.

Menghina Fisik

Ini nih yang sering juga disampaikan netizen. Nggak salah jug ajika sampai ada ungkapan, “Maha Benar Netizen dengan Segala Komentarnya”. Kamu pun tentu pernah membaca, di sebuah akun tertentu yang memang digunakan untuk membagikan bercandaan, ada juga jenis konten yang bisa kita anggap melewati batas.

Istilah kekinian menyebutnya sebagai body shaming (mempermalukan tubuh). Hinaan ini biasanya ditujukan pada mereka yang bertubuh gemuk atau memiliki kulit berbeda dari orang kebanyakan.

Sebagian orang mungkin menganggap hal ini sebagai bahan bercandaan saja. Padahal, bisa memengaruhi tingkat kepercayaan diri seseorang, lho. Dan kalo kepercayaan diri sudah kena, tentu bakal berdampak langsung pada prestasi maupun potensi. Bahaya, kan?

Ras

Persoalan ras sebenarnya sudah lama menjadi musuh bersama manusia. Bahkan negara pun melegalkan dalam peraturan Undang-Undang terkait pelarangan penyebaran informasi terkait ras yang bersifat menghina.