1. Home
  2. hot news
Google Assistant Kini Bisa Membacakan Artikel Lho, Aktifkan Fitur Lalu Dengarkan Dalam 42  Pilihan Bahasa
hot news

Google Assistant Kini Bisa Membacakan Artikel Lho, Aktifkan Fitur Lalu Dengarkan Dalam 42 Pilihan Bahasa

Awal tahun ini, Google mengumumkan rencananya terkait fitur-fitur yang bakal dikembangkan untuk Google Assistant. Salah satu fitur yang diumumkan adalah kemampuan Google untuk menyuarakan satu halaman website. Oleh Google, fitur terbaru ini Read It.

Kini, dua bulan kemudian, perusahaan sudah siap untuk merilis fitur tersebut. Dan yang mengagumkan, Google bisa membacakannya ke dalam 42 pilihan bahasa!

Google Assistant (Tech Crunch)

Ya, tak ada yang lebih mudah dibandingkan mendengar seseorang membacakan satu artikel untuk kita. Sebelumnya, pengguna perlu langkah memutar. Kamu perlu mengunduh file audio-book atau dengarkan lewat platform Spotify.

Dan kini, kamu bisa mendapatkah hal tersebut dari Google Assistant. Dan nggak cuma buku-buku tertentu saja. Setiap artikel yang kamu temui di internet, bisa dibacakan dengan keras oleh Google Assistant.

 

Baca juga:

 

Cara Mengaktifkan Fitur Read It Google Assistant

Jenis fitur read it (YouTube @Android)

Untuk menggunakan fitur ini, pengguna cukup mengatakan, “Hey Google, baca ini” atau “Hey Google, baca halaman ini”.  Nantinya, Google Assistant bakal membaca setiap teks yang muncul di halaman. Di samping itu, Google Assistant juga bakal memberi highlight untuk menandai sampai bagian apa Google membacakan artikel.

Pengguna juga bisa mengatur tingkat kecepatan Google Assistant dalam membacakan artikel. Bahkan, terkait pengaturan suara, ada beberapa pilihan suara yang bisa kamu gunakan.

“Bisa dipakai untuk membaca teks panjang dengan suara yang natural. Kami mengembangkan read it agar mudah digunakan,” papar Product Lead Research and Machine Intelligence Google, David Kadouch, dalam video perkenalan fitur yang diunggah Android di laman YouTube.

Jika sudah aktif, fitur read it bisa dipakai untuk membaca berbagai artikel pada browser Android. Untuk sementara ini, fitur read it diperkirakan hanya mampu membaca artikel di website berbasis Chromium saja.

Nggak Cuma membacakan aja, Google juga menambahkan kemampuan berupa terjemah langsung. Ya, kamu juga bisa meminta Google Assistant untuk menerjemahkan langsung artikel dari bahasa asing ke bahasa pengguna. Dan seperti sudah sedikit disinggung di atas, ada lebih dari 40 pilihan bahasa, bray!

Dilansir dari Tech Crunch, fitur ini sudah mulai bisa digunakan saat ini, mulai dari semua smartphone terbaru dengan sistem operasi Android 10, sampai HP lawas dengan OS Android 5 Lolipop. Kamu belum menemukannya? Coba deh cek pembaruan Google Assistant, perbarui aplikasi, lalu aktifkan fitur read it untuk membantumu membaca beragam artikel.

 

Baca juga: