1. Home
  2. hot news
Google Luncurkan Layanan Backup Data untuk iOS, Begini Kelebihannya
hot news

Google Luncurkan Layanan Backup Data untuk iOS, Begini Kelebihannya

Tahun lalu, Google menambahkan layanan backup Android secara otomatis pada Google One, program keanggotaan dari perusahaan yang meliputi penyimpanan Google Drive, layanan Family Sharing dan beberapa fitur menarik lainnya.

Kemarin, raksasa teknologi ini kembali membuat pengumuman baru. Melansir dari blog Google, perusahaan menambahkan cakupan layanannya untuk pengguna iPhone. Maka, baik kamu seorang pengguna Android maupun iPhone, fitur mencadangkan bakal disediakan secara gratis.

Layanan Google One (Endgadget)

Backup Data iOS Lebih Mudah

Ya, benar-benar gratis; terlepas kamu sudah berlangganan Google One atau belum. Tapi, dengan catatan, perusahaan hanya memberi jatah kapasitas penyimpanan awan sebesar 15GB untuk layanan gratisnya.

Nantinya, kapasitas 15GB yang disediakan perusahaan bakal semakin dipadatkan untuk mengakomodasi beragam jenis layanan. Hasilnya, kamu pun nggak perlu mengkhawatirkan perangkat atau data hilang. Tinggal hidupkan sinkronisasi perangkat dan fitur cadangkan otomatis, maka setiap data di perangkat bakal tersimpan secara otomatis di penyimpanan awan milik Google.

Memang, Apple juga menyediakan layanan backup data yang bisa diakses melalui iCloud. Perbedaannya, untuk layanan gratis, perusahaan hanya menyediakan kapasitas sebesar 5GB saja. Dan untuk kamu yang ingin mendapatkan kapasitas lebih besar, sudah ada beberapa pilihan paket. Untuk paket paling murah, kamu bisa mendapatkan kapasitas penyimpanan sebesar 200 GB dengan harga Rp49 ribu saja.

Maka kehadiran Google One dengan kapasitas penyimpanan gratis sebesar 15 GB bisa jadi pilihan menarik bagi pengguna. Apalagi, kamu bisa menyimpan beragam jenis data lewat Google One. Mulai dari foto, video, dokumen, serta kontak.

Fitur terbaru Google One (Blog Google)

Google One vs iCloud, Murah Mana?

Bagi pengguna Android, jumlah kapasitas penyimpanan awan sebesar 15 GB tentu sudah nggak asing lagi. Bahkan, sudah ada banyak pengguna Android yang memilih berlangganan paket dasar seharga Rp26 ribu per bulan dengan total kapasitas 100 GB.

Namun, seperti sudah disinggun di atas, iCloud juga menyediakan layanan serupa. Untuk paket keanggotaan memang dijual sedikit lebih mahal. Akan tetapi, tawaran jumlah kapasitas yang lebih besar tentu menjadikannya lebih menarik, bukan>

Lalu, dari kedua layanan ini, kira-kira layanan apa yang bakal mendapatkan pengguna lebih besar? Menurut penulis, ada beberapa poin yang bisa kita garis bawahi; yakni harga, jumlah kapasitas, serta fitur-fitur dalam paket yang ditawarkan.

Dan dari ketiga poin tersebut, layanan Google One bakal jadi yang paling menggoda. Bagaimana tidak, baik keanggotaan berbayar maupun gratis, Google One menawarkan layanan yang lebih komplit. Versi gratis sebesar 15 GB memungkinkanmu menyimpan lebih banyak data dibandingkan jumlah 5 GB.

Perbandingan yang patut dipertegas. Selain itu, untuk versi keanggotaan berbayar dari Google One, kamu bisa membagikan akses ke anggota keluarga lain. Lebih fleksibel dan memungkinkanmu mengawasi akses internet dari anggota keluarga, bukan?

Lalu, kalo menurut kamu, bagaimana kira-kira perbandingan layanan Google One dengan iCloud? Coba deh bagikan pendapat kalian di kolom komentar media sosial Braintologi.

Jangan sampai ketinggalan beragam informasi terupdate seputar teknologi dari Braintologi. Klik subscribe agar kamu mendapatkan informasi gadget, aplikasi, games, dan tutorial smartphone Android dan iOS terlengkap setiap harinya.

 

Baca juga: