1. Home
  2. games
Mortal Kombat 11 Hadirkan Karakter Rambo, Gamer Bisa Nostalgia dengan Tokoh yang Udah Populer Tahun 80-an
games

Mortal Kombat 11 Hadirkan Karakter Rambo, Gamer Bisa Nostalgia dengan Tokoh yang Udah Populer Tahun 80-an

Game Mortal Kombat sudah cukup populer di kalangan gamer. Game ini mempunyai berbagai karakter seperti Sub Zero, Liu Kang, dan Scorpion. Kali ini, game Mortal Kombat 11 menghadirkan karakter yang berbeda.

Tidak hanya karakter ikonik yang disebutkn di atas yang hadir di dalam permainan Mortal Kombat, tapi ada juga karakter ikonik lain seperti RoboCop dan Terminator. Setelah kehadiran kedua karakter populer itu, pengembang game tersebut, NetherRealm Studios bakal memunculkan karakter anyar yang sudah dikenal lama di tahun 80-an melalui filmnya.

Yups, karakter anyar tersebut bernama Rambo. Mortal Kombat 11 bakal menghadirkan karakter yang kekar itu dengan senjata khasnya sebagaimana yang tampak dalam film Rambo, First Blood yang muncul pada 1982.    

Yang bikin menarik lagi, suara karakter Rambo ini diisi oleh Sylvester Stallone yang pernah memerankan tokoh Rambo dalam film lawas itu. Otomatis, penggemar sosok Rambo bisa melakukan nostalgia dengan memainkan game ini.

Namun, pihak pengembang belum mengungkapkan karakter Rambo dalam Mortal Kombat 11 ini bakal memiliki kemampuan semacam apa. Rambo tampil dengan menggenggam senjata api sesuai citraannya dalam film.

Tampaknya senjata tersebut bakal digunakan untuk bertarung melawan karakter lain yang terdapat dalam game Mortal Kombat 11.

karakter baru Rambo (gamerant)

Gamer bisa mendapatkan karakter anyar ini lewat konten bernama Kombat Pack 2, konten tersebut adalah konten yang bisa didownload (downloadable content). Tidak hanya Rambo, pengembang game juga menghadirkan dua karakter lain yang bernama Rain dan Mileena.

Gamer yang sudah mempunyai game Mortal Kombat 11 bakal bisa mendapatkan DLC Kobat Pack 2 pada 15 Oktober bulan ini.

Pengguna juga bisa mendapatkan DLC tersebut dengan cara membeli satu DLC dari dua DLC yang sudah ada, yaitu Kombat Pack 1 dan Mortal Kobat 11: Aftermath Expansion.

Gamer yang sudah order DLC Kombat Pack 2 akan bisa mendapatkan 3 skin spesial untuk sejumlah karakter Mortal Kombat 11, seperti skin Dark Web yang bisa digunakan Noob Saibot, dan skin HCH atau Halt and Catch Fire yang bisa digunakan Liu Kang, dan Skarlet bakal mendapat skin Blood Moon.  

Game Mortal Kombat 11: Ultimate tidak hanya merilis DLC Kombat Pack 2, tapi juga bakal menghadirkan game Mortal Kombat 11 versi yang sudah lengkap.

Game ini rencananya akan diluncurkan pada 17 November 2020, untuk PS4, PS5, Xbox Series X dan S, Xbox One, PC, Stadia dan Nintendo Switch.

Game Mortal Kombat 11: Ultimate juga menyediakan DLC yang yang sudah ada dari edisi sebelumnya, yaitu Kombat Pack 1, Pack 2, dan Mortal Kombat 11: Aftermath Expansion.

Game ini juga menghadirkan fitur Crossplay, pemain PS4 dan Xbox One bakal bisa bertarung dengan pengguna PS5 dan Xbox Series X dan S, seperti yang dilansir dari BusinessWire.

 

Baca Juga: