1. Home
  2. gadgets
Oppo Band hadir dengan fitur ketahanan baterai 14 hari dan SpO2
gadgets

Oppo Band hadir dengan fitur ketahanan baterai 14 hari dan SpO2

Oppo secara resmi memperkenalkan smartband besutannnya, yang diberi nama Oppo Band. Aksesoris ini diperkenalkan bersama dengan peluncuran Reno 4 dan Reno 4 Pro lusa lalu di Tiongkok.

Gelang kebugaran Oppo ini hadir dengan tiga varian, yakni Oppo Band, Oppo Band Fashion, dan Oppo Band EVA. Ketiga smartband itu juga hadir dengan model dan fitur yang hampir serupa, perbedaan hanya ada di beberapa komponen saja.

Untuk diketahui, ketiga aksesoris ini memiliki layar AMOLED berukuran 1,1 inci dengan resolusi 126x294 piksel yang mampu mencakup 100 persen ruang warna DCI-P3 serta sudah dilindungi kaca lengkung 2,5D.

Adapun Fitur utamanya adalah mendukung 12 mode olahraga, monitor detak jantung, hingga sensor SpO2 untuk mengukur kadar oksigen dalam darah. Hadir juga fitur tahan air dengan kedalaman hingga 5 ATM.

Selain itu, Oppo band dapat digunakan untuk memberikan notifikasi aplikasi di smartphone, kontrol aplikasi musik, informasi panggilan atau pesan masuk, stopwatch, serta mendukung fitur find my phone. Pengguna dapat memilih 160 wajah arlogi atau watch face yang telah disediakan.

Sementara untuk perbedaan terletak pada strap yang digunakan. Untuk versi standar, ada dua warna strap yang tersedia, yakni black dan purple. Lalu untuk versi Fashion, Oppo menggunakan strap berdesain floating berwarna black dan sandal.

Khusus untuk varian Oppo Band Fashion, Oppo membekalinya dengan konektivitas NFC untuk pasar domestik Tiongkok. 

Terakhir, untuk Oppo Band Eva, smartband ini memiliki penampakan serupa Fashion, tapi hadir dengan tema strap Neon Genesis Evangelion. Oppo mengklaim smartband yang dibanderol mulai 200 Yuan (Rp395 ribu) ini dapat bertahan hingga 14 hari dalam sekali pengisian daya. Pengisian daya penuh membutuhkan waktu 1,5 jam melalui penggunaan pengisi daya pogo pin (bukan USB).