1. Home
  2. hot news
Penyebab Facebook, Instagram, dan WhatsApp down
hot news

Penyebab Facebook, Instagram, dan WhatsApp down

Sejak kemarin hingga dini hari, Kamis (4/7/2019), tiga layanan milik Mark Zuckerberg, yakni Facebook, Instagram, dan WhatsApp mengalami gangguan atau down secara bersamaan yang mengakibatkan beberapa fitur tidak bisa digunakan. Namun kini tiga aplikasi itu sudah berjalan dengan normal.

"Beberapa orang mengalami masalah dalam mengunggah atau mengirim gambar, video, dan file lainnya di aplikasi dan platform kami. Masalahnya telah diselesaikan dan dipastikan sudah normal kembali 100 persen. Kami mohon maaf atas ketidaknyamanan yang terjadi," kata Facebook dalam akun resmi Twitter-nya.

Menurut News18 (4/7), gangguan massal ini bersifat global, dalam artian bukan hanya terjadi di Indonesia saja melainkan beberapa pengguna di seluruh Eropa, Amerika Serikat, dan Afrika juga mengalami masalah yang sama. 

Berdasarkan situs down detector pada saat ini, terlihat heatmap atau potensi down atau gangguan di Indonesia. Dalam map tersebut, Indonesia berwarna kuning yang berarti ada sedikit gangguan meski tidak semua wilayah berdampak.

Lalu apa yang menyebabkan tiga layanan itu mengalami gangguan secara bersamaan? Ini bukanlah gangguan pertama yang dialami oleh Facebook, Instagram, dan WhatsApp melainkan sudah kesekian kalinya. Melalui akun Twitter resmi miliknya, Facebook mengatakan tumbangnya ketiga layanan itu diakibatkan oleh kesalahan sistem yang terjadi saat maintenance berkala dilakukan.

"Pada saat operasi pemeliharaan rutin kami dilakukan, kami (tidak sengaja) memicu sebuah masalah yang kemudian membuat sebagian pengguna sulit untuk mengirim foto dan video," ujar pihak Facebook.

Pihak resmi Instagram pun sudah mengonfirmasi pulihnya layanan mereka dalam postingannya di akun resmi mereka di Twitter.

 

IOS