1. Home
  2. gadgets
Sasar kelas menengah, HTC U19e & Desire 19+ debut di Taiwan
gadgets

Sasar kelas menengah, HTC U19e & Desire 19+ debut di Taiwan

HTC sepertinya belum mati di industri smartphone. Pabrikan smartphone asal Taiwan itu kembali meluncurkan dua perangkat terbarunya, yakni U19e dan Desire 19+. Seperti disebutkan Android Central, Selasa (11/6/2019), dua smartphone HTC terbaru itu bakal menyasar kelas menengah.

U19e merupakan seri paling bertenaga di antara kedua perangkat baru tersebut. Dibekali layar berpanel OLED berukuran 6 inci dengan resolusi 1080x2160 piksel, HTC U19e memiliki kamera ganda pada bagian belakangnya yang terdiri dari 12MP + 20MP dengan fitur 2x telefoto zoom.

Sedangkan pada bagian depannya juga dibekali kamera ganda, 24MP + 2MP untuk kebutuhan selfie serta pemindai iris mata. Tidak hanya pemindai iris mata saja, HTC juga menyediakan opsi lainnya yaitu pemindai sidik jari yang diletakkan pada bagian belakang perangkat.

Dapur pacunya, U19e ditenagai chipset Snapdragon 710 yang dipasangkan dengan RAM 6GB dan penyimpanan internal sebesar 128GB. Baterainya pun cukup besar yaitu 3.930 mAh.

Beralih ke Desire 19+, smartphone ini pastinya dibanderol dengan harga yang lebih terjangkau dibandingkan U19e. Desire 19+ memiliki layar berukuran 6,2 inci HD+ 720x1520 piksel dengan poni waterdrop dan hanya ada 1 kamera depan 16MP. Sedangkan pada bagian belakang justru dilengkapi dengan tiga kamera yaitu 13MP untuk kamera utama, 8MP ultra-wide, dan 5MP depth sensor.

Spesifikasi lainnya dari Desire 19+ terdiri dari MediaTek Helio P35 sebagai otak utama dari perangkat tersebut yang dipasangkan dengan dua pilihan RAM yaitu 4GB dan 6GB serta dua pilihan penyimpanan internal 64Gb atau 128GB. Kebutuhan dayanya, smartphone ini ditopang baterai berkapasitas 3.850 mAh. Desire 19+ juga memiliki sensor pemindai sidik jari yang terpasang di belakang.

Baik U19e maupun Desire 19+, perangkat terbaru tersebut hanya dijual eksklusif di Taiwan. HTC U19e dibanderol TWD 14.900 (Rp6,75 juta) dan dijual mulai 12 Juni 2019. Sedangkan Desire 19+ dengan varian 4GB/64GB dijual di harga TWD 9.900 (Rp4,49 juta) dan TWD 10.990 (Rp4,98 juta) untuk varian 6Gb/128GB. Desire 19+ akan dipasarkan pada awal Juli 2019.