1. Home
  2. hot news
Selain TUF FX505, Asus juga hadirkan ROG Zephyrus GA502DU
hot news

Selain TUF FX505, Asus juga hadirkan ROG Zephyrus GA502DU

Tak hanya seri TUF Gaming FX505 saja ternyata yang dihadirkan Asus ke pasar laptop gaming Indonesia, perusahaan asal Taiwan itu juga membawa laptop gaming lainnya dari lini ROG, yakni ROG Zephyrus GA502DU.

Laptop gaming ini diklaim menjadi perangkat gaming paling tipis dan ringan di dunia. Laptop ROG ini mengadopsi ketebalan hanya 20mm. Sama seperti saudaranya, perangkat terbaru Asus ini juga menggunakan AMD Ryzen generasi kedua dari seri 3000 yang diklaim memiliki performa lebih kencang.

"Kami sangat gembira memiliki perangkat Ryzen terbaru di lini ROG, laptop ini memiliki desain yang benar-benar tipis, kata ROG Gaming Product Lead Asus Indonesia, Aliastair Wu, di Blowfish, Jakarta, Selasa (25/6/2019).

Urusan spesifikasi, untuk Asus ROG Zephyrus GA502DU hadir mengusung layar berukuran 15,6 inci berjenis IPS dengan resolusi Full HD. Mendukung kenyamanan bermain game, layar Asus Zephyrus GA502DU juga mendukung refresh-rate yang lumayan tinggi berkat Radeon FreeSync hingga 120 Hz.

Asus ROG Zephyrus GA502DU dari segi dapur pacunya disokong prosesor AMD Ryzen 7 3750H (6M cache, up to 4GHz). Lainnya dari sektor jeroan ada RAM 8GB DDR4, ROM 512 GB NVMe PCIe SSD, GPU integrated Radeon Vega 10 dan discrete Nvidia GTX 1660Ti 6GB GDDR6 VRAM, serta baterai 76 WHrs.

Ketahanan baterai ROG Zephyrus GA502DU juga patut diacungi jempol. Pasalnya, Asus membenamkan baterai yang tahan hingga 7 jam penggunaan berkat prosesor AMD Ryzen Mobile generasi kedua seri 3000 yang sangat hemat daya.

Harga laptop gaming Asus ROG Zephyrus GA502DU adalah Rp20.299.000.

Pada kesempatan yang sama, Asus turut pula mengumumkan kehadiran Vivobook Ultra A412DA dengan dukungan prosesor AMD Ryzen 3 3200U atau AMD Ryzen 5 3500U.

Asus Vivobook Ultra A412DA dipasarkan seharga Rp6,5 jutaan untuk model dengan dukungan chipset Ryzen 3 dan Rp8,5 jutaan untuk model berprosesor Ryzen 5.

PC