1. Home
  2. gadgets
Tak hanya Korea Selatan, Galaxy S20+ dan Buds+ BTS Edition juga sambangi Indonesia
gadgets

Tak hanya Korea Selatan, Galaxy S20+ dan Buds+ BTS Edition juga sambangi Indonesia

Setelah diluncurkan di Korea Selatan pada pertengahan Juni lalu, Samsung akhirnya juga memboyong produk kolaborasi spesial dengan grup musik fenomenal dunia, yakni Galaxy S20+ dan Buds+ edisi BTS.

Dua produk ini sudah tersedia untuk dipesan melalui pre-order yang sebenarnya telah berjalan sejak 15 Juni hingga 5 Juli 2020, namun baru diumumkan secara resmi oleh Samsung. Bagi mereka yang sudah melakukan pre-order batch awal bisa mendapatkan produk tersebut pada besok, Kamis (8/7/2020).

Sedangkan bagi konsumen Indonesia yang belum berkesempatan mengikuti pre order Galaxy S20+ dan Buds+ BTS Edition, Samsung akan membuka kesempatan untuk mereka yang ingin membeli perangkat yang menawarkan pengalaman autentik BTS tersebut secara langsung dengan jumlah terbatas melalui link ini.

Kolaborasi ini mempertegas komitmen Samsung untuk mempersembahkan masa depan yang lebih baik dengan inovasi yang bermakna, digabungkan dengan pengalaman yang unik dan autentik dari BTS.

"Samsung Galaxy S20+ dan Buds+ BTS Edition hadir untuk seluruh konsumen di Indonesia, khususnya mereka para social expressor dan penggemar BTS (ARMY), mereka yang ingin mendapatkan yang terbaik dalam hidup mereka dan mereka yang menginginkan pengalaman mengabadikan momen dan berbagi konten autentik dengan teknologi yang terbaik," ujar Denny Galant, Head of Product Marketing IT & Mobile Samsung Electronics Indonesia.

Samsung Galaxy S20+ BTS Edition hadir dengan desain autentik yang memadukan lapisan kaca berwarna ungu yang indah dan eksterior berbahan metal. Sedangkan Galaxy Buds+ BTS Edition beserta charging case-nya juga hadir dalam balutan warna ungu, serta logo BTS dan hati ungu yang sangat ikonik.

Warna ungu merupakan warna yang bersifat introspektif, sehingga memungkinkan kita untuk bersentuhan dengan pikiran kita yang lebih dalam. BTS dikenal sebagai grup musik yang memiliki banyak karya musik dengan lirik yang mendalam dan kontemplatif, sejalan dengan Samsung yang selalu menghadirkan inovasi yang penuh makna.

"Dengan menggabungkan inovasi yang bermakna dengan pengalaman autentik BTS yang belum pernah ada sebelumnya, kami berharap konsumen dapat merasakan pengalaman yang autentik untuk berbagi cerita dan pesan positif kepada sesama lebih baik lagi." tutup Denny. 

Secara umum, spesifikasi Galaxy S20 Plus BTS Edition mencakup chipset Exynos 990, RAM 8GB, dan penyimpanan internal 128GB. Baterainya sendiri memiliki kapasitas 4.500 mAh disertai dukungan fast charging 25W.

Serupa dengan Galaxy S20 Plus reguler, Galaxy S20 Plus BTS Edition didukung dengan kamera utama ultra-wide 12MP f/2.2, wide-angle 12MP f/1.8, telefoto 64MP dan kamera DepthVision. Sementara itu kamera selfie-nya didukung resolusi 10MP dual-pixel AF, f/2.2.

Soal harganya, Samsung menjual Galaxy S20+ BTS Edition melalui toko online resminya dengan harga Rp17.499.000. Sedangkan untuk Galaxy Buds+ BTS Edition, Samsung membanderolnya dengan harga Rp2.999.000.