1. Home
  2. apps
3 Fitur Anyar WhatsApp yang Bakal Segera Dinikmati Pengguna
apps

3 Fitur Anyar WhatsApp yang Bakal Segera Dinikmati Pengguna

WhatsApp menjadi aplikasi yang sering memberikan fitur anyar untuk penggunanya. Tahun ini, sudah ada beberapa fitur anyar yang telah dikembangkan dan resmi diluncurkan oleh WhatsApp.

Beberapa di antaranya adalah fitur Disappear Message, stiker animasi, storage menagement, video call grup, serta kode QR agar pengguna bisa menambahkan kotak dengan pengguna WhatsApp lain.

Tidak lama lagi, WhatsApp bakal meluncurkan sejumlah fitur anyar untuk seluruh penggunanya di dunia. Beberapa fitur tersebut sedang dikembangkan, sebagian fitur juga telah resmi diluncurkan untuk pengguna WhatsApp beta.

Sejumlah fitur baru itu telah diinformasikan melalui laman WABetaInfo. Laman ini sering memberikan berbagai bocoran informasi yang akurat tentang aplikasi yang akan diluncurkan ke publik.

Nah, menurut bocoran informasi, WhatsApp bakal meluncurkan 3 fitur anyar. Rencananya sejumlah fitur ini bakal dirilis dalam waktu dekat. Pengen tau apa aja fitur-fitur anyar tersebut? Yuk simak terus artikel ini.

1. Mute Video

Menurut laporan dari WABetaInfo, ada sederet kode API WhatsApp beta versi 2.20.207.2. Hal ini menunjukkan bahwa WhatsApp sedang mempersiapkan sebuah fitur anyar yaitu membisukan suara video atau mute video.

Dengan adanya fitur anyar ini, kamu bisa membisukan suara video sebelum mengirimkannya ke chat atau mengunggahnya ke story. Walaupun terlihat sederhana, fitur anyar ini bakal berguna bagimu.

Jika ada video yang ingin kamu kirim ke pengguna lain, padahal video tersebut memiliki kualitas suara yang buruk atau mengganggu, maka kamu bisa mengaktifkan fitur mute video ini.

Untuk mengaktifkan fitur ini, pastikan kamu sudah meng-update aplikasi WhatsApp yang ada di HP-mu melalui toko aplikasi Google Play Store atau Apple App Store.

whatsapp (digital information world)

2. Advanced Wallpaper

Apabila sebelumnya, kamu cuma bisa menggunakan satu wallpaper saja untuk seluruh ruang obrolan, ke depannya kamu bakal bisa menambahkan wallpaper lain yang kamu sukai. Melalui fitur anyar ini, kamu bisa memilih wallpapermu sendiri untuk diterapkan di setiap ruang obrolan.

Gak cuma itu, kamu juga bakalan bisa mengedit tingkat kepekatan warna (opacity) sebelum gambar tersebut dijadikan sebagai wallpaper.

WhatsApp bakal menyediakan 32 wallpaper cerah, 29 wallpaper gelap, wallpaper kostum, serta wallpaper dengan warna yang solid. Jika kamu lebih suka tampilan wallpaper WhatsApp yang lama, kamu bisa kok menggantinya dengan tampilan wallpaper sebelumnya melalui kolom arsip wallpaper.

Fitur ini gak cuma buat ponsel doang, WhatsApp juga meluncurkan fitur ini buat desktop yang kamu miliki. Kamu bisa memilih WhatsApp Doodle yang terdapat dalam Wallpaper Settings yang terdapat dalam aplikasi desktop. Melansir WABetaInfo, fitur anyar ini masih dalam tahap uji coba pada WhatsApp beta.

3. Read Later

Fitur terbaru lainnya adalah fitur Read Later. Perlu kamu ketahui, bahwa fitur Read Later ini merupakan versi pengganti dari fitur Archived Chat. Melalui fitur ini, kamu bisa memilah dan menyimpan sejumlah pesan yang ingin kamu baca suatu saat nanti.

Hanya saja, pada fitur Read Later kamu gak bakal menerima notifikasi pesan masuk. Ini yang membedakan dengan fitur pendahulunya, yaitu Archived Chats.

Fitur ini bakal membuat kamu bertambah nyaman menggunakan aplikasi WhatsApp karena kamu gak bakal keganggu dengan adanya notifikasi pesan masuk. Jadi kamu bisa fokus ke aktivitasmu sehari-hari. Sayangnya, WhatsApp belum memberikan informasi secara detail terkait kapan fitur ini bakal diluncurkan.

 

 

Baca Juga: