1. Home
  2. hot news
Siap Saingi Samsung, Xiaomi Buat Smartphone Lipat Bernama “Cetus”
hot news

Siap Saingi Samsung, Xiaomi Buat Smartphone Lipat Bernama “Cetus”

Model ponsel lipat merupakan ponsel yang bakal ngetren untuk pasar smartphone selanjutnya. Samsung memimpin segmen ponsel lipat ini, dan mereka juga berencana meluncurkan ponsel jenis ini untuk berbagai segmen dengan harga yang lebih bervariasi.

Selain raksasa elektronik asal Korea Selatan tersebut, Motorola merupakan satu-satunya merek yang menjual ponsel lipat secara global. Padahal, merek Royole yang merupakan perancang ponsel layar lipat pertama begitu terbatas di China.

Kehadiran Huawei pun berkurang di kancah industri ponsel lipat dunia sebagai dampak dari  pemblokiran yang dilakukan oleh AS yang kemudian diikuti Inggris dan Swedia.

Kini, menurut sebuah laporan, Xiaomi bakal menjadi perusahaan selanjutnya yang berencana meluncurkan smartphone layar lipat sebagaimana yang dilansir dari Gizmochina.     

Xiaomi merupakan salah satu produsen ponsel pintar kenamaan yang belum meluncurkan ponsel lipat. Perusahaan ponsel asal China tersebut mengeluarkan teaser berupa cuplikan ponsel layar lipat tiga pada awal 2019 lalu. Perangkat tersebut juga muncul dalam dua video pendek yang berbeda.

Meskipun demikian, raksasa teknologi China itu tidak akan mengungkap spesifikasi perangkat tersebut atau menjelaskan waktu perilisannya. Sebagai gantinya, Xiaomi malah meluncurkan perangkat Mi Mix Alpha di tahun yang sama. Namun perangkat tersebut tidak mampu bertahan lama di gerai penjualan meskipun setelah satu tahun berlalu.  

Smartphone lipat Xiomi (focus)

Kini, hampir dua tahun setelah Xiaomi memperkenalkan perangkat ponsel lipatnya, anggota senior XDA kacskrz telah menemukan kode dalam versi terbaru MIUI 12 Beta yang diluncurkan untuk ponsel pintar Mi 10 Pro dan menyarankan perusahaan untuk mengerjakan ponsel lipat.

Menurutnya, perangkat ini memiliki nama kode “Cetus” dan bakal berbasis MIUI pada Android 11. Sedangkan untuk perangkat kerasnya, ponsel lipat ini bakal ditenagai chipset Qualcomm Snapdragon. Perangkat anyar ponsel lipat buatan Xiaomi juga akan dilengkapi dengan kamera yang memiliki resolusi sebesar 108 MP.

Selain itu, belum ada informasi yang lebih detail lagi terkait perangkat ini. Selebihnya, ponsel lipat Xiaomi tersebut masih terselubung misteri.

Oleh sebab itu, karena Xiaomi dikenal sebagai merek yang kerap menawarkan produk menguntungkan, jika ponsel lipat ini diluncurkan, kemungkinan Xiaomi akan memberikan harga yang terjangkau untuk pangsa pasarnya. Mungkin juga hanya akan terbatas untuk pasar dalam negeri saja seperti tawaran yang kerap diberikan oleh perusahaan-perusahaan China lainnya.    

Meskipun demikian, kehadiran produk ponsel lipat dari Xiaomi patut ditunggu-tunggu. Biasanya Xiaomi memberikan kenggulan tersendiri dalam smartphone besutannya, seperti kapasitas RAM yang lebih besar dan sejenisnya. Yang mana penawaran tersebut jarang diberikan oleh merek lain.

 

Baca Juga: